(15 Januari 2024)
Dinas Kebudayaan beserta undangan terkait melaksanakan rapat koordinasi persiapan Bulan Bahasa Bali VI Tahun 2024 di Kabupaten Klungkung. Bulan Bahasa Bali VI Tahun 2024 mengusung tema Jana Kerthi : Dharma Sadhu Nuraga, yang bermakna Bulan Bahasa Bali sebagai Altar Pemuliaan Bahasa, Aksara, dan Sastra Bali sebagai Sumber Kebenaran, Kebijaksanaan dan Cinta Kasih untuk Memperkuat Jati Diri Krama Bali.